Jumat, 05 Mei 2017

cara menanam bungan yang indah


Cara Menanam Bunga dan Membuat Indah Lingkungan Sekitar Kita

Bunga merupakan komditi hasil perkebunan yang paling disukai oleh wanita. Wanita mana yang tidak menyukai keindahan bunga? Bahkan pria saja mengakui keindahan tanaman bunga ini. Bunga dapat menghiasi taman bahkan ruangan. Sayangnya, semakin hari semakin sedikit pemandangan bunga yang dapat ditemukan. Khususnya oleh masyarakat kota.
Bunga menjadi hal yang jarang untuk menghiasi jalanan. Bahkan tak jarang taman-taman hanya ditumbuhi oleh pepohonan tanpa bunga. Muncul spekulasi bahwa perkebunan bunga semakin berkurang karena nilai ekonominya yang tidak terlalu tinggi.
Sebagai tanaman dengan nilai estetis yang tinggi, bunga pun memiliki harga yang cukup mahal. Akibat itulah tidak semua golongan masyarakat mampu membeli. Nilai ekonomi dari tanaman bunga pun menjadi tidak terlalu tinggi, karena tergolong kebutuhan mewah bukan kebutuhan primer.
bunga
Namun mahalnya harga bunga tidak menutup kemungkinan bagi setiap lapisan masyarakat untuk menikmatinya. Bunga dapat ditanam oleh siapa saja dan dimana saja sesuai jenisnya. Bahkan saat ini, tanaman bunga pun sudah dapat ditanam di dalam pot. Bunga mawar, bunga matahari, anggrek, dan bunga-bunga lainnya saat ini sudah dapat anda nikmati keindahannya dengan menanamnya dalam pot.

Cara menanam bunga dalam pot

Cara menanam bunga dalam pot ini menjadi pembahasan menarik tentunya. Mengingat semakin sedikitnya ketersediaan lahan, maka menanam bunga menjadi angin segar bagi para pencinta tanaman hias ini. Berikut ini beberapa penjelasan mengenai cara menanam bunga.
Persiapan media tanam
Pertama-tama siapkanlah tanah, pasir, batu, sekam, dan pupuk kandang yang akan dicampurkan lalu dimasukkan ke dalam pot. Namun, terdapat urutan bahan-bahan saat dimasukkan ke dalam pot. Yang pertama dimasukkan adalah batu. Batu diletakkan dibagian bawah pot untuk menjaga persedian air setelah dilakukan penyiraman nantinya. Selanjutnya masukkan campuran dari tanah, pasir, sekam, dan pupuk kandang. Perbandingan dari masing-masing adalah 1 : 1 : 1 : 1. Selanjutnya setelah media tanam siap, pilihlah pot yang tepat sebagai wadah.
Pemilihan pot
Pot memiliki banyak jenisberdasarkan bahan pembuatnya. Ada yang terbuat dari semen, plastik, aluminium, dan tanah liat. Pilihlah pot yang terbuat dari tanah liat, karena memiliki kemampuan menjaga kelembaban dengan stabil. Pot dengan bahan tanah liat juga membuat aliran oksigen ke dalam pot menjadi lancar. Selanjutnya, pilihlah pot yang sesuai dan mampu untuk menampung ukuran maksimal pertumbuhan bunga. Jika media tanam dan pot sudah siap, maka penanaman bunga dapat segera dilaksanakan.
Penanaman
Perhatikan kebutuhan dari jenis bunga yang akan ditanam. Tentukan apa bunga tersebut menyukai keadaan lembab atau malah kering. Setelah mengetahuinya, maka persiapkan sistem pengairan yang sesuai untuk jenis tanaman bunga tersebut. Contoh bunga yang tidak menyukai pengairan secara langsung adalah bunga anggrek. Dalam mengairi bunga anggrek, lakukan pengairan di sekeliling tanaman saja jangan langsung mengenai bunga anggrek.

Cara menanam bunga pada lahan biasa

Lalu jika anda ingin menanam bunga pada lahan biasa, berikut ini cara menanam bunga yang baik dan benar.
  • Pengolahan tanah; sebelum menanam bunga persiapkan terlebih dahulu tanah yang akan digunakan untuk menanam. Persiapkan dengan menggemburkan tanah dan mengecek keasaman tanah. Kadar keasaman yang cocok adalah pada pH dengan kisaran minimal 5 dan maksimal 7. Jika kurang asam tambahkan belerang pada tanah.
  • Penanaman; jika tanah sudah sesuai kegemburan dan keasamannya, maka penanaman bunga dapat segera dilakukan. Buatlah lubang-lubang tanam dengan jarak yang sesuai untuk pertumbuhan tanaman. Masukkan bibit bunga ke dalam lubang-lubang, lalu tutup kembali dengan tanah yang tersedia.
  • Pengairan; pengairan dilakukan sesuai dengan kebutuhan serta cuaca. Setiap jenis bunga memiliki kebutuhan air yang berbeda-beda. Namun pertimbangan lain yang harus dilakukan adalah pertimbangan cuaca. Lakukan pengairan berdasarkan musim, berikan air yang cukup di musim kemarau dan kurangi pemberian air di musim hujan.
Demikianlah beberapa cara menanam bunga baik dalam pot ataupun pada lahan tanah secara langsung. Kedua cara dapat digunakan sesuai kondisi dan kebutuhan anda. Hiasilah halaman dan lingkungan sekitar anda dengan keindahan bunga-bunga yang dapat memperbaiki kondisi hati anda. Jangan tunggu lama lagi! Segera tanam bunga hias anda.

0 komentar:

Posting Komentar